TUGAS GURU
Seperti dikutip dari pesan Bapak Idayat, S.pd, wali kelas saat saya kelas 1 SMA, tugas pokok seorang guru ada 2. Yaitu mengajar dan mendidik. Mengajar berarti meneruskan dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi. Sedangkan mendidik berarti meneruskan dan mengembangkan nilai-nilai hidup.
Ya, sudah selayaknya seorang guru menguasai bidang ilmu yang diampunya. Karena peran guru adalah sebagai jembatan penghubung disiplin ilmu antar generasi. Jika seorang guru tidak mampu menguasai ilmu yang diampunya, maka jembatan akan runtuh. Ilmu pun tak terdistribusikan secara sempurna kepada murid. Berarti guru telah gagal menjalankan tugasnya sebagai pengajar yang mendistribusikan suatu disiplin ilmu.
Sebagai seorang pendidik, seorang guru harus bisa menjadi panutan anak didiknya dalam berperilaku. Karena guru adalah jembatan penyebrangan nilai-nilai hidup. Disini peran guru sangat penting dalam membentuk karakter bangsa.
Suatu bangsa akan memiliki pemimpin berkarakter kuat yang adil, tegas, disiplin apabila guru memiliki karakter yang kuat pula. Begitupun sebaliknya, jika seorang guru memiliki karakter yang lemah, maka bukan tak mungkin dimasa yang akan datang suatu bangsa akan mengalami krisis pemimpin yg adil, tegas dan merakyat.
Guru adalah jembatan ilmu dan pembentuk karakter bangsa. Tugas mengajar dan mendidik seorang guru tidak dapat dipisahkan. Tidak mungkin seorang guru hanya mengajar tanpa mendidik atau sebaliknya. Oleh karena itu, selain harus menguasai disiplin ilmu yang diampunya, guru juga harus berkarakter kuat.
Bukan hal yang mustahil jika suatu hari nanti Indonesia menjadi negara maju jika para guru mampu menjalankan tugas mereka dengan baik. Karena distribusi ilmu yang berjalan sempurna akan melahirkan ilmu pengetahuan dan teknologi baru. Dan keberhasilan mencetak penerus bangsa yang berkarakter akan membawa suatu negara menuju negara yang lebih beradab.
Maka sudah selayaknya kita menghargai dan mendukung perjuamgam guru.
Salam,
Uben
Label: guru